
Armada bus wisata Bandros di Kota Bandung. (Foto: LintasMedan/ist)
Medan, 22/9 (LintasMedan) – Armada Bandung Tour on Bus atau lebih dikenal sebagai bus Bandros siap melayani peserta Kongres XXV Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) yang dijadwalkan berlangsung di Bandung, Jawa Barat pada pada 24 hingga 26 September 2023.
Keterangan yang dihimpun Redaksi lintasmedan.com, Medan, Jumat (22/9), penyediaan jasa layanan wisata keliling Bandung dengan menggunakan Bandros merupakan inisiatif panitia Kongres PWI 2023 untuk mengurangi kepenatan para peserta selama mengikuti kongres yang direncanakan dibuka oleh Presiden RI JokoWidodo (Jokowi) tersebut.
Rute perjalanan mencakup Masjid Aljabar dan Saung Angklung Mang Udjo dengan total lima unit Mobil Bandros yang siap digunakan, demikian keterangan yang dikutip dari situs pwi.or.id.
Disebutkan, moda transportasi wisata Bandros akan tersedia di Hotel eL Royal pada 26 September 2023, mulai pukul 09.00 WIB.
Khusus bagi peserta kongres yang berminat mengunjungi Saung Angklung Mang Udjo, diharapkan terlebih dahulu menghubungi Amira melalui nomor kontak 0812-2189-1334.
Setiap armada Bandros mampu menampung hingga 16 orang dalam satu perjalanan, memberikan kesempatan kepada para penumpang untuk merasakan keakraban dengan suasana asri Kota Bandung.
Penyelenggaraan Kongres XXV PWI tahun 2023 sudah digelorakan sejak Minggu (24/9), melalui acara jamuan makan malam (welcome dinner) di Gedung Pakuan, kediaman resmi Pj Gubernur Jabar Bey Triadi Machmudin.
Peserta resmi kongres ditetapkan sebanyak 105 orang, terdiri dari tiga pengurus dari 35 PWI provinsi beserta perwakilan dari empat PWI provinsi baru, yakni PWI Papua Tengah, PWI Papua Pegunungan, PWI Papua Selatan dan PWI Papua Barat Daya.
Setiap PWI provinsi juga diperbolehkan mengirim maksimal lima orang peninjau, serta pengurus lainnya sebagai penggembira. (LMC-01)