
Medan, 3/5 (LintasMedan) – Mahasiswa UMSU, Roymardo Sah Siregar ,20, ternyata telah merencanakan ingin menghabisi nyawa dosennya, Nurain,63, sejak pagi.
“Sejak pagi kemarin, dia telah membawa pisau bergagang kayu dan merencanakan pembunuhan. Tersangka telah membawa pisau dan juga martil,” kata Kapolresta Medan Kombes Pol Mardiaz Kusin Dwihananto didampingi Kasat Reskrim Polresta Medan Kompol Aldi Subartono kepada wartawan di Mapolresta Medan, Selasa sore.
Saat siang tersangka melihat korban ke kamar mandi gedung FKIP UMSU, lalu tersangka pun menunggu di depan pintu itu.
“Saat dosen tersebut keluar di situlah tersangka melakukan aksinya dengan menggunakan pisau. Sementara, martilnya tak digunakannya,” papar Mardiaz.
Usai melakukan aksinya, tersangka lalu kabur menuju gedung Fakultas Ekonomi.
Polisi yang mendapat informasi tentang kejadian itu lalu menuju ke lokasi seterusnya melakukan penangkapan.
Polisi sempat melakukan tes urin terhadap pelaku, namun hasilnya negatif.
Dari tangan pelaku, polisi menyita pisau bergagang kayu serta sarungnya berukuran sekitar 20 cm, martil, jaket, topi, dua potong kain dan juga pakaian korban.
Saat ini, pelaku telah ditahan di Mapolresta Medan. Petugas masih memeriksa secara intensif terhadap pelaku termasuk motif pembunuhan keji itu.(LMC-04)