Medan, 20/10 (LintasMedan) – Pers adalah mitra pemerintah. Untuk itu dalam membangun kota, dialog-dilaog dan komunikasi sepatutnya harus selalu dikembangkan melalui kerjasama dengan insan pers.
“Pers sesungguhnya memberikan begitu banyak saran dan masukan bagi pembangunan kota,” kata Pj Walikota Medan diwakili Kepala Dinas Kominfo Kota Medan Darussalam Pohan saat membuka Diskusi Publik Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Sumut, Kamis di Medan.
Dia menilai forum diskusi ini selain untuk memperkuat silaturahmi dan interaksi di antara pemerintah kota dengan insan pers juga dapat dimanfaatkan untuk melakukan dialog pembangunan, menggagas inisiatif-inisiatif baru guna menghadapi tantangan pembangunan yang cendrung semakin kompleks.
“Kita semua memiliki tangung jawab dalam pembangunan, sesuai dengan kedudukan dan fungsi masing-masing, komunitas pers merupakan mitra kerja pemerintah, alat kontrol sosial sekaligus media komunikasi kepada masyarakat, semua itu harus kita senergikan sehingga menjadi kekuatan besar dalam pembangunan, “ katanya.
Sekretaris Jendral PWI Pusat Henri JH Bangun menyambut baik forum diskusi publik ini serta terbangunnya sinergitas antar pers dengan pemerintah kota.”Bila sinergitas ini terus terjaga akan berdampak kepada pembangunan kota dan juga kepada masyarakat,” ujarnya.
Ketua PWI Sumut M Syahril mengatakan, kegiatan diskusi dan dialog publik serta konprensi kerja PWI digelar dalam rangka memperingati Hari Pers Nasional.(LMC/rel)