
Sejumlah personel kepolisian melakukan penjagaan pascabentrokan antarkelompok pemuda di sekitar Jalan MH. Thamrin Medan, Sabtu (30/1). (Foto: LintasMedan/ist)

Medan, 30/1 (LintasMedan) – Aparat Kepolisian Daerah (Polda) Sumatera Utara bersama Kepolisian Resor Kota (Polresta) Medan mengintensifkan pengamanan pascabentrokan dua organisasi kemasyarakatan pemuda (OKP) di sekitar Jalan Thamrin dan Jalan Asia Medan, Sabtu.
“Situasi keamanan di lokasi kejadian saat ini kondusif dan arus lalu lintas juga sudah kembali normal,” kata Direktur Pengamanan Obyek Vital (Pam-Obvit) Polda Sumut Kombes Pol Heri Subiansauri, kepada pers di Medan.
Untuk mencegah bentrok susulan, menurut dia, aparat keamanan masih terus melakukan penjagaan penjagaan di sekitar tempat kejadian perkara.
Heri membenarkan, bentrokan antara kader Pemuda Pancasila (PP) dengan kader Ikatan Pemuda Karya (IPK) tersebut mengakibatkan satu orang meninggal dunia di rumah sakit.
“Siapa pun pelaku pembunuhan tersebut harus dihukum sesuai dengan aturan hukum,” tegasnya.
Dikatakannya, pihak kepolisian hingga saat ini masih mengejar pelaku pembunuhan kader salah satu OKP itu.
Aparat kepolisian setempat juga telah mengamankan beberapa orang diduga terlibat aksi bentrok untuk dimintai keterangan.
Ia membantah isu yang menyebutkan bahwa dalam insiden itu telah terjadi pembakaran kantor OKP di Jalan Thamrin Medan.
“(Dalam insiden itu) Tidak ada kantor OKP yang dibakar,” ujarnya.
Terkait dengan peristiwa bentrokan itu, pihak Polda Sumut menjadwalkan pertemuan dengan para pimpinan OKP tersebut guna mencegah terulangnya peristiwa serupa.
Bentrokan antara OKP Pemuda Pancasila (PP) dan Ikatan Pemuda Karya (IPK) itu terjadi secara tiba tiba.
Beberapa saksi mata menyebutkan, beberapa saat sebelum insiden bentrokan, ratusan orang datang berkonvoi.
Mereka memakai seragam IPK dan langsung menyerang.
“Satu sepeda motor dibakar di Kantor PP Jalan Thamrin,” kata Daniel, 36, warga sekitar.
Mendapatkan serangan, sejumlah kader PP langsung membalas.
Bentrokan pun tak terelakkan dan kedua kubu saling baku hantam dan saling lempar. Jendela kantor MPW PP Sumut pecah.
Tidak hanya di Jalan Thamrin, bentrokan pun meluas hingga ke kawasan Jalan Asia.
Satu unit sepeda motor dibakar, satu unit Suzuki Escudo bernomor polisi BK 2 TW yang diduga milik anggota IPK juga ringsek.
Bentrokan reda setelah personel dari kepolisian turun ke lokasi kejadian. (LMC-01)