
Medan, 12/2 (LintasMedan) – Pasukan Ayam Kinantan berhasil menaklukkan PSK USU 2-1 di Stadion Mini USU, Kamis.
Sejak kick di mulai PSMS gencar menyerang ke jantung pertahanan tim yang dimotori Luis Irsandi CS itu hingga di menit ke 15 berhasil membobol gawang lawan lewat gol yang dihasilkan oleh Fajar dengan memanfaatkan umpan terobosan Tri Yudha Handoko.
Meski ketinggalan 0-1 tak membuat PSK USU patah semangat dan terus mencoba menyamakan kedudukan.
Akibat kurang komunikasi di lini bawah, Noviandi berhasil memanfaatkan kelengahan penjaga gawang PSMS Oki
Rengga yang terlalu jauh gawang, hingga menyamakan kedudukan menjadi 1-1.
Kedudukan imbang hingga turun minum, namun memasuki babak kedua permainan justru dikuasai PSMS. Tambun Naibaho berhasil menambah gol di menit 72 dan mengubah kedudukan menjadi 2-1.
Wasit Guna Tarigan mengeluarkan dua kartu merah terhadap Tri Yudha Handoko dan Ridwan karena bentrok di lapangan.
“Hasil pertandingan masih belum memuaskan karena banyak peluang terbuang akibat pemain kurang kontrol,” ujar pelatih kepala PSMS Edy Syahputra.
Menurutnya meski kerangka tim telah ditemukan namun pelatih masih harus memoles tim pada posisi gelandang dan lini depan.
“Kita terus melakukan pembenahan sehingga PSMS menjadi tim yang siap pakai,” ujarnya.(LMC-02)