Medan, 7/7 (LintasMedan) – Sidang Sinode Istimewa gereja Orahua Niha Keriso Protestan (ONKP) diharap berjalan dengan lancar dan sukses dalam suasana yang damai.
Hal itu disampaikan Sekretrais Daeah (Sekda) Provinsi Sumut, Hasban Ritonga saat menerima audiensi panitia Sidang Sinode Istimewa Gereja ONKP, Selasa.
“Semoga terpilih pengurus yang peduli dengan kemajuan organisasi dan kepentingan umat,” harap Hasban.
Rombongan yang hadir dipimpin Ephorus Gereja ONKP Pdt. Drs Fatieli Gulo yang datang bersama Ketua MPL Gereja ONKP Pdt. BL Hia, Ketua Panitia Sidang Sinode Gereja ONKP Sulaeman Darly dan pengurus lainnya.
Pemprov Sumut, kata Hasban menyambut baik kegiatan sidang sinode istimewa gereja ONKP tersebut demi kepentingan jalannya organisasi.
Pimpinan rombongan Ephorus Pdt Drs Fatieli Gulo mengatakan bahwa MPL dan Panitia Sidang istimewa Sinode datang beraudiensi untuk menyampaikan kepada Gubernur bahwa Gereja ONKP akan mengadakan sidang Istimewa Sinode Gereja dan direncanakan akan dilaksanakan pada 18-19 Juli 2015.(LMC-02)