Jakarta, 24/11 (LintasMedan) – Kylie Jenner selalu tampil cantik dalam sapuan makeup yang berat walau usianya baru 18 tahun. Tak hanya pada ajang karpet merah bergengsi, bintang realiti Keeping Up With The Kardashians ini juga tampil dengan wajah tertutup makeup di penampilannya sehari-hari.
Melihat penampilannya, tak sedikit remaja yang terinspirasi. Kylie sendiri mengungkap rutinitas berdandannya sehari-hari di situs dan aplikasi pribadinya.
Bintang realiti yang baru kembali menerima cinta Tyga setelah putus dalam hitungan hari itu melakukan rutinitas makeup hariannya dalam waktu 20 menit. Kylie memulainya dengan mengaplikasikan moisturizer di seluruh wajahnya. Pilihan Kylie dalam klip pendek tersebut datang dari brand Benefit, yaitu Benefit’s Total Moisture Facial Cream.
Kemudian mengisi alisnya dengan eyebrow cream, Anastasia Beverly Hills Brow Wiz dalam warna soft brown. “Jangan khawatir jika kamu mengarsir alismu terlalu gelap, cukup sikat saja untuk memperhalus tampilannya,” saran Kylie. Bagian alisnya semakin sempurna, ketika ia menambahkan eyeshadow putih di bagian bawah alis untuk mempertegas bentuknya.
Selanjutnyamemakai foundation, menggabungkan dua palet foundation berbeda untuk mendapatkan warna yang sesuai. Kali ini ia memakai foundation dari Buxom dan Make Up For Ever’s Ultra HD Foundation.
Langkah berikutnya adalah contouring, yang dilakukan oleh semua keluarga Kardashian di wajah mereka, terutama Kim.
Kylie memilih concealer dari Nars di tulang hidung, dagu, dahi, dan bagian bawah mata. Untuk membuat ‘bayangan’ yang mempertegas bentuk wajah, Kylie memilih Stila Perfecting Bronzer di bagian pinggir hidung dan tulang pipi. Seluruhnya dipadukan dengan beautyblender.
Melentikkan bulu mata, kemudian memakai eyeshadow warna gelap untuk mempertegas tampilan mata. Terakhir setelah selesai dengan contouring dan blush on, ia menampilkan teknik over-lining bibir yang menjadi ciri khasnya. Ia memakai produk Lip Kit untuk menyelesaikan penampilannya.
“Jika ada maskara menempel di matamu, tunggu kering dulu. Dibanding kamu langsung membersihkannya akan merusak riasan mata. Saat kering akan lebih mudah dibersihkan,” tambahnya.(LMC/int)