

Medan, 17/10 (LintasMedan) – DPD Partai Golkar menunjukkan sinyalemen bakal mendukung Brigjen (Purn) Hj Nur Azizah Marpaung sebagai Wakil Gubernur Sumut mendampingi Gubernur Tengku Erry Nuradi.
Hal itu terlihat dengan kehadiran Cawagub Sumut usungan Partai Hanura itu ke Kantor DPR Partai Golkar di Jalan KH Wahid Hasyim Medan, Senin.
Koordinator Bidang Politik Hukum, Keamanan dan HAM (Polhukam) Golkar Sumut, Ahmad Yasyir Ridho Loebis usai pertemuan itu mengatakan kunjungan Nur Azizah untuk menyampaikan visi dan misi di hadapan pengurus partai ‘Beringin’.
“Saat ini Sumut sangat membutuhkan wakil untuk membantu tugas gubenur yang sangat kompleksitas. Sosok buk Nur Azizah dinilai mampu menjalankan tugas sebagai wagub Sumut,” katanya.
Dia menilai Nur Azizah sangat layak menduduki kursi wakil Gubernur, alasannya antara lain Sumut butuh keamanan dan kenyamanan.
“Nur Azizah sudah dikenal sukses berkarir di militer diyakini mampu menciptakan rasa aman dan nyaman di tengah-tengah masyarakat Sumut,”katanya.
Kemudian Nur Azizah Marpaung yang berlatar belakang militer dinilai tegas dan disiplin, diyakini akan mampu membantu tugas gubenur membangun Sumut kedepannya lebih berkembang dan maju.
“Beliau sebagai birokrat militer diyakini tidak punya beban masa lalu yang bermasalah,”katanya.
Turut hadir menerima kunjungan, Sekretaris DPD Golkar Sumut, Irham Buana Nasution dan Ketua Fraksi Partai Golkar Wagirin Arman dan pengurus harian Golkar Sumut lainnya. Sedangkan Nurazizah Marpaung pada kesempatan itu didampingi sejumlah pengurus dan anggota Fraksi Hanura DPRD Sumut.(LMC-02)