Medan 14/11 (LintasMedan) : Ketua Umum Pengurus Besar (PB) Persatuan Renang Seluruh Indonesia (PRSI) Sandiaga S Uno mengatakan pihaknya menyimpan harapan besar cabang olahraga renang kembali bergeliat di Sumatera Utara.
“Saya sangat terenyuh begitu mendengar saat ini Sumut tak bisa memasang target prestasi di cabang renang untuk even-even nasional. Padahal sebelumnya proovinsi ini dikenal sebagai lumbung atlet di cabang aquatik itu,” katanya, usai melantik kepengurusan Pengprov PRSI Sumut masa bhakti 2015-2019, di Medan Club, Sabtu (14/11) siang.
Begitupun, katanya diyakini kepengurusan baru dibawah kepemimpinan Muchrid Nasution, mampu membawa angin segar dan prestasi cabang renang kembali bangkit serta berkembang.
Seperti diketahui, kata Sandiaga, perenang Indra Gunawan sebagai salah satu atlet yang cukup punya prestasi membanggakan. Meskipun peraih emas Sea Games 2015 itu saat ini telah membawa nama Jawa Timur saat bertanding di even-even nasional, namun Indra merupakan atlet berprestasi hasil binaan dan terlahir dari perjuangan Pengrov PRSI Sumut.
Dia mengaku, secara nasional pun cabang renang belakangan ini memang mengalami krisis atlet.
“Yah terakhir di masa Richard Sanbera Indonesia bisa punya nama di Asian Games, itu sudah 25 tahun yang lalu,” katanya.
Di hadapan para pengurus yang baru dilantik, Sandiaga mengaku tak memungkiri banyak tantangan untuk bisa melahirkan atlet berprestasi, salah satunya adalah biaya. “Tapi kuncinya adalah pembinaan, kerjasama serta kekompakan sesama pengurus, kita semua optimistiss harapan renang Sumut bisa kembali jaya pada era 2020 diyakini akan terwujud,” katanya.
Sebelumnya, Ketua Umum Pengprov PRSI Sumut Muchrid Nasution menyampaikan, PRSI Sumut memang belum mampu bicara banyak, khususnya dalam menghadapi PON 2016.
“Saat ini kita masih dalam upaya keras memaksimalkan pembinaan, karena sebenarnya bibit atlet cukup banyak di Sumut. Tekad kami ingin mengembalikan kejayaan renang Sumut di era 2020 nanti,” cetus anggota Komisi C DPRD Sumut ini.
Meski demikian, Muchrid mengaku tetap berusaha renang Sumut mampu meraih medali di PON 2016 di Bandung nanti, mengingat masih ada sisa waktu 8-9 bulan lagi untuk memaksimalkan pembinaan.
Pelantikan dihadiri Kadispora Sumut Baharuddin Siagian, mewakili KONI Sumut, Budi Valentino, KONI Medan Siegfried, anggota DPRD Sumut Darwin Lubis, Ketua Golkar Tanah Karo Suruhenta Sembiring dan sejumlah undangan lainnya.
Baharuddin Siagian berharap cabang renang Sumut mampu mengulang sejarah prestasi yang pernah diraih seperti di PON Kalimantan Timur tahun 2008, provinsi ini meraih 2 medali emas.
“Saya berharap kepada pengurus yang baru dilantik ada roh baru, semangat baru. teruslah mengabdikan diri untuk kemajuan renang Sumut,” katanya.
Berikut nama-nama pengurusan Pengprov PRSI Sumut 2015-2019,
H Muchrid Nasution S E (Ketua Umum), T Diskansyah Subhan Ali (Ketua Harian), H Zulfan Effendi Nasution (Sekretaris Umum), dan T Ade Maulanza (Bendahara). Kepengurusan dilengkapi bidang-bidang.( LMC-02)