
Gubernur Sumut Edy Rahmayadi bersama Wakil Walikota Medan Akhyar Nasution (kedua kanan) melakukan penaburan benih ikan ke Sungai Deli, di sekitar Avros Park Medan, Minggu (30/9). Kegiatan itu digelar sebagai salah satu bentuk kepedulian terhadap upaya pelestarian lingkungan. (Foto: LintasMedan/ist)

Kegiatan itu digelar sebagai salah satu bentuk kepedulian terhadap upaya pelestarian lingkungan. (Foto: LintasMedan/ist)
Medan, 30/9 (LintasMedan) – Pemerintah Kota (Pemko) Medan meminta warga tidak membuang sampah ke daerah aliran sungai (DAS) karena bisa menyebabkan pencemaran lingkungan dan pendangkalan akhirnya tidak lagi mampu menampung debit air saat curah hujan tinggi.
“Kami minta masyarakat ikut menjaga pelestarian sungai dengan tidak membuang sampah dan limbah ke sungai,” kata Wakil Walikota Medan, Akhyar Nasution di sela menghadiri acara penaburan benih ikan ke Sungai Deli di Dermaga Go River, Avros Park Medan, Minggu (30/9).
Menurutnya, sungai juga menjadi daerah resapan sehingga keberadaan sungai sangat penting untuk pengendalian banjir di Kota Medan.
Namun, lanjut Akhyar, banyak hal akhirnya menyebabkan sungai di kota itu menjadi dangkal karena penumpukan sampah.
“Karena itu, saya mengimbau mari mulai hari ini kita lebih peduli dengan mengubah sikap dan perilaku yang selama ini merugikan lingkungan alam,” kata Wakil Walikota.
Karena itu, pihaknya mengapresiasi institusi maupun organisasi yang menggelar kegiatan pelestarian sungai sekaligus mengajak masyarakat Kota Medan untuk lebih memperhatikan kebersihan sungai.
“Sungai merupakan habitat ikan. Jika habitatnya dijaga tentu ikan-ikan tersebut dapat berkembang biak dengan baik dan kita dapat menikmatinya bersama sebagai sarana rekreasi gratis,” ujarnya.
Penaburan benih ikan yang diselenggarakan Yayasan Budaya Hijau Indonesia dan Go River Indonesia tersebut turut dihadiri Gubernur Sumatera Utara Edy Rahmayadi.
Kegiatan itu digelar sebagai bentuk kepedulian terhadap kelestarian lingkungan, khususnya Sungai Deli.
Sebelum menebar benih ikan, Gubernur Sumut dan Wakil Walikota Medan menaiki boat menyusuri DAS Deli. (LMC-03)