Skip to content

Akurat dan Edukatif

Primary Menu
Live
  • Home
  • Medan
  • DPRD Medan Kecewa Kinerja Kadisdik
  • Medan

DPRD Medan Kecewa Kinerja Kadisdik

Lintas Medan 8 Juni 2016 1 min read
Pertemuan DPRD Medan dengan Disdik Medan.(Foto:LintasMedan/ist)

Medan, 8/6 (LintasMedan) – Komisi B DPRD Medan mengaku kecewa dengan kinerja Kepala Dinas Pendidikan (Kadisdik) Kota Medan Marasutan karena dinilai tak siap memaparkan realisasi serapan anggaran triwulan I APBD 2016.

Terbukti, saat kunjungan kerja (kunker) komisi B ke kantor Disdik, terkait serapan anggaran dan program kerja, Marasutan tak mampu menjawab pertanyaan anggota dewan.

“Saya kecewa dengan kinerja Kadisdik karena tidak mempersiapkan laporan penjelasan realisasi serapan anggaran Triwulan I 2016<‘ kata Hendrik Halomoan Sitompul saat rapat berlangsung.

Awalnya, kata Hendrik pihaknya yakin laporan dimaksud sudah tersedia, sehingga, saat rapat sudah bisa dibahas.

“Surat kami sebelumnya sudah jelas untuk mengetahui sejauhmana realisasi serapan anggaran triwulan I. Jadi kenapa tidak direspon, Kehadiran kami tidak tiba tiba tapi sudah disurati sebelumnya, ” kata Hendrik.

Menurutnya kunjungan Komisi B sangat mendasar terkait realisasi serapan anggaran di Disdik sebesar Rp 1,6 Triliun untuk 2016.

Hendrik mengaku tidak tepat jika anggaran itu nantinya jadi Silpa padahal masih banyak masalah pendidikan yang perlu dibenahi.

Sebagaimanan diketahui, pada tahun 2015 lalu, dari 151 jenis kegiatan di Disdik Kota Medan, terdapat 67 atau sekitar 60 % kegiatan tidak terlaksana termasuk bantuan siswa miskin dan kesejahteraan guru.

Rasa kecewa juga disampaikan M Yusuf S.Ag, karena pembahasan tidak fokus. Sehingga agenda kunker komisi B untuk mengetahui realisasi serapan anggaran triwulan I APBD di Disdik tidak terakomodir.
“Kita bukan mencari kesalahan tapi menjalankan tugas sesuai fungsi sekaligus memberikan masukan yang kita serap dari masyarakat, “ tegas Yusuf.

Keluhan juga disampaikan Wakil Ketua Komisi B Ratna Sitepu terkait program pendistribusian beasiswa dan bantuan baju seragam bagi warga miskin yang dinilai tidak transparan.

Kriteria siswa yang bagaimanan berhak mendapat beasiswa bantuan miskin kerap menjadi masalah di kalangan siswa dan orangtua.

“Kita kecewa tidak dilibatkan, pada hal jauh sebelumnya pada Desember tahun lalu sudah kita minta supaya anggota dewan dilibatkan, tapi nyatanya hingga sekarang tidak terlaksana,” ujar Ratna.(LMC-03)

Post Views: 166

Continue Reading

Previous: Meski Pemprov Sumut WTP, Ini Catatan BPK
Next: Bangunan Focal Point Dinilai Membahayakan, Dewan Minta Stanvas

Related Stories

Pengurus KONI Sumut Periode 2025-2029 Resmi Dilantik
3 min read
  • Medan
  • Sports
  • Sumut

Pengurus KONI Sumut Periode 2025-2029 Resmi Dilantik

10 Juni 2025
Alfa Scorpii Kembali Gelar Yamaha Fazzio Modifest 2025
2 min read
  • Bisnis
  • Medan

Alfa Scorpii Kembali Gelar Yamaha Fazzio Modifest 2025

9 Juni 2025
Idul Adha 1446 H Perumda Tirtanadi Serahkan 12 Hewan Qurban ke Masjid Sekitar IPAM dan IPAL
2 min read
  • Medan
  • Sumut

Idul Adha 1446 H Perumda Tirtanadi Serahkan 12 Hewan Qurban ke Masjid Sekitar IPAM dan IPAL

5 Juni 2025

You may have missed

Bupati Asahan Terima Audiensi Pertina Kabupaten Asahan untuk Kejurda Tinju 2025
1 min read
  • Asahan
  • Sumut

Bupati Asahan Terima Audiensi Pertina Kabupaten Asahan untuk Kejurda Tinju 2025

10 Juni 2025
Pengurus KONI Sumut Periode 2025-2029 Resmi Dilantik
3 min read
  • Medan
  • Sports
  • Sumut

Pengurus KONI Sumut Periode 2025-2029 Resmi Dilantik

10 Juni 2025
Alfa Scorpii Kembali Gelar Yamaha Fazzio Modifest 2025
2 min read
  • Bisnis
  • Medan

Alfa Scorpii Kembali Gelar Yamaha Fazzio Modifest 2025

9 Juni 2025
Kejurnas Grasstrack 2025 Sukses, Bupati Asahan Ingin Berkelanjutan
2 min read
  • Asahan
  • Sumut

Kejurnas Grasstrack 2025 Sukses, Bupati Asahan Ingin Berkelanjutan

8 Juni 2025
  • Iklan
  • Pedoman Media Cyber
  • Tentang Kami
  • Beranda
  • Headline
  • Luar Negeri
  • Nasional
  • Sumut
  • Hiburan
  • Kuliner
  • Foto
  • UKM
  • Feature
  • Bisnis
  • Advetorial
  • Sports
  • Hukum
  • Politik
  • Medan
Copyright © All rights reserved. | MoreNews by AF themes.