Medan, 13/5 (LintasMedan) – PSMS kembali mempersembahkan kemenangan di hadapan pendukungnya setelah membungkam tim tamu PSBL Langsa 2-0 pada pertandingan lanjutan Grup I Kompetisi Liga 2 Indonesia di Stadion Teladan Medan, Sabtu.
Dua gol PSMS ke gawang PSBL yang dijaga Zulbahra, masing-masing dicetak Suhandi pada menit ke-28 dan Dimas Drajat di menit ke-44.
Menanggapi kemenangan tersebut, pelatih PSMS Mahruzar mengaku bangga kepada anak asuhnya karena mampu menundukkan PSBL.
“Kita bersyukur anak-anak bermain dengan baik. Namun, mereka terlalu banyak bermain individu, sehingga cepat kehilangan bola,” kata Mahruzar.
Dalam pertandingan tersebut kedua tim sama-sama bermain menyerang, dan sempat menciptakan beberapa peluang untuk mencetak gol.
Sejak babak pertama, para pemain PSMS dengan mengandalkan kerja sama yang baik lebih mendominasi permainan di lini tengah.
Sementara PSBL yang telah ketinggalan dua gol, memasuki babak kedua berusaha memperkecil kekalahan dengan bermain cepat.
Namun serangan demi serangan yang dibangun anak-anak PSBL tidak mampu membuahkan gol karena kuatnya barisan pertahanan PSMS.
Kemenangan 2-0 atas PSBL tersebut semakin memantapkan posisi PSMS dengan mengumpulkan 12 poin di puncak klasemen sementara Grup I Liga 2 tahun 2017.
Susunan pemain:
PSMS: Abdul Rohim, Dimas Sumantri, Hardiantono, M. Antoni, M. Andes Adinata, Fredyan Wahyu Sugiyantoro, Legimin Raharjo (C), Gusti Sandria, M. Zulfikar, M. Dimas Drajat, Suhandi.
PSBL: Zulbahra (C), Feri Sistianto, Heriansyah Putra, Mora Handika, M. Nazar, Fajrullah, Sandi Putra Wijaya, Wahyu Firnanda, Yusrizal Muzzaki, Husnuzhon, M. Renggur. (LMC-03)